Bilangan Berpangkat dengan C++

Bilangan Berpangkat dengan C++
Assalamu'alaikum wr wb, terkadang kita kebingungan ketika ingin menyatakan pangkat dengan menggunakan c++, karena tidak tahu bagaimana fungsinya jadi kita biasa menuliskannya menggunakan perkalian, seperti

kwadrat=x*x;

Mungkin untuk pangkat yang jumlahnya sedikit tak masalah menggunakan cara di atas, namun bagaimana jika pangkatnya ada 10, 100, atau bahkan pangkat ribuan.. masa iya kita harus menuliskannya sampai beribu-ribu kali hehe..

Nah maka dari itu kita harus mengetahui fungsi perpangkatan di c++. Fungsi perpangkatan di c++ adalah

pow(a,b);

Dimana a adalah bilangan yang akan dipangkatkan, dan b adalah pangkatnya. Dan jangan lupa untuk menambahkan header

#include <math.h>

Sehingga fungsi tersebut dapat dilakukan.

Kita bisa membuat contoh programnya

#include <iostream>
#include <math.h>
using namespace std;

int main()
{
    int a,b,hasil;
    //program oleh kangghani.com
    cout<<"masukkan bilangan yang akan dipangkatkan = ";
    cin>>a;
    cout<<"masukkan pangkatnya = ";
    cin>>b;
    hasil=pow(a,b);
    cout<<"hasilnya adalah = "<<hasil;
    return 0;
}


Sekian dari saya tentang perpangkatan dengan c++, terimakasih telah mengunjungi blog saya, dan semoga bermanfaat.

Silakan untuk berkomentar.

Wassalamu'alaikum wr wb.
Click here to Download