Program Menghitung Pythagoras dengan C++
Assalamu'alaikum wr wb, mumpung lagi semangatnya ngeblog hehe.. pada kesempatan kali ini kita akan membahas contoh program C++ yaitu program menghitung pythagoras, yang pastinya dengan menggunakan bahasa C++, disini kita akan membahasnya mulai dari rumus pythagoras sampai bisa membuat programnya, yuk kita bahas sekarang.
Sebelum membuat programnya, kita harus mengetahui terlebih dahulu rumus pythagoras itu bagaimana. Rumus pythagoras bisa kita tuliskan seperti ini
Jika kita telah mengetahui bagaimana rumusnya, sekarang kita realisasikan menjadi suatu program.
Untuk bentuk akar dalam c++ menggunakan sqrt(...) dan pangkat menggunakan pow(a,b) dimana a adalah angka yang ingin dipangkatkan dan b adalah pangkatnya.
Jadi bisa kita tuliskan
Tapi kita tidak bisa memasukkannya secara langsung, kita harus memasukkan headernya, jadi kita tambahkan
Jadi program simplenya menjadi seperti ini
Nah dengan program di atas kita sudah mendapatkan program sederhananya yang hanya dapat mencari satu sisinya saja. Nah jika ingin membuat program tersebut sehingga dapat mencari seluruh sisinya kita bisa mengkolaborasikannya dengan percabangan. Contohnya seperti di bawah ini
Nah tinggal salin, tempel, build, dan jalankan programnya, pilih angka bagian mana yang akan dicari, masukkan nilainya, selesai deh.
Mungkin sekian dari saya tentang menghitung pythagoras dengan C++, terimakasih telah mengunjungi blog saya, dan semoga bermanfaat.
Silakan untuk berkomentar.
Wassalamu'alaikum wr wb.
Program Menghitung Pythagoras dengan C++
Sebelum membuat programnya, kita harus mengetahui terlebih dahulu rumus pythagoras itu bagaimana. Rumus pythagoras bisa kita tuliskan seperti ini
Jika kita telah mengetahui bagaimana rumusnya, sekarang kita realisasikan menjadi suatu program.
Untuk bentuk akar dalam c++ menggunakan sqrt(...) dan pangkat menggunakan pow(a,b) dimana a adalah angka yang ingin dipangkatkan dan b adalah pangkatnya.
Jadi bisa kita tuliskan
A=sqrt(pow(C,2)-pow(B,2));
B=sqrt(pow(C,2)-pow(A,2));
C=sqrt(pow(B,2)+pow(A,2));
Tapi kita tidak bisa memasukkannya secara langsung, kita harus memasukkan headernya, jadi kita tambahkan
#include <math.h>
Jadi program simplenya menjadi seperti ini
#include <iostream>
#include <math.h>
main(){
float A,B,C;
cout<<"mencari sisi A"<<endl;
cout<<"masukkan sisi B";
cin>>B;
cout<<"masukkan sisi C";
cin>>C;
A=sqrt(pow(C,2)-pow(B,2));
cout<<"jadi hasilnya adalah = "<<A;
return 0;
}
Nah dengan program di atas kita sudah mendapatkan program sederhananya yang hanya dapat mencari satu sisinya saja. Nah jika ingin membuat program tersebut sehingga dapat mencari seluruh sisinya kita bisa mengkolaborasikannya dengan percabangan. Contohnya seperti di bawah ini
#include <iostream>
#include <math.h>
using namespace std;
int main()
{
int cari;
float A,B,C;
cout<<"program oleh kangghani.com"<<endl<<"menghitung pytagoras"<<endl;
cout<<"pilih yang akan di cari:"<<endl;
cout<<" ____ "<<endl;
cout<<" 3 ___| | "<<endl;
cout<<" __| | 1 "<<endl;
cout<<" __| | "<<endl;
cout<<"|______________| "<<endl;
cout<<" 2 "<<endl;
cout<<"masukkan nomornya:";
cin>>cari;
if (cari== 1 ) {
cout<<"masukkan sisi 2: ";
cin>>B;
cout<<"masukkan sisi 3: ";
cin>>C;
A=sqrt(pow(C,2)-pow(B,2));
cout<<"hasilnya: "<<A;
} else if (cari== 2){
cout<<"masukkan sisi 1: ";
cin>>A;
cout<<"masukkan sisi 3: ";
cin>>C;
B=sqrt(pow(C,2)-pow(A,2));
cout<<"hasilnya: "<<B;
} else if (cari==3){
cout<<"masukkan sisi 1: ";
cin>>A;
cout<<"masukkan sisi 2: ";
cin>>B;
C=sqrt(pow(B,2)+pow(A,2));
cout<<"hasilnya: "<<C;
} else {
cout<<"masukkan dengan benar bagian mana yang akan di hitung"<<endl<<endl;
main();
}
return 0;
}
Mungkin sekian dari saya tentang menghitung pythagoras dengan C++, terimakasih telah mengunjungi blog saya, dan semoga bermanfaat.
Silakan untuk berkomentar.
Wassalamu'alaikum wr wb.